Sunday, November 24, 2024 3:11

BMT SUMMIT DAN LAUNCHING BMT INSTITUTE

Posted by on Tuesday, April 28, 2009, 16:26
This item was posted in Berita and has 0 Comments

Tepatnya pada hari rabu tanggal 22 April 2009, BMT Center dan Dompet Dhuafa (DD) Republika mengadakan sebuah rangkaian acara BMT SUMMIT 2009. Bertempat di gedung Syahida Inn, Ciputat – Jakarta Selatan kegiatan ini sengaja untuk merespon kalangan pegiat, aktivis, praktisi dan pengurus BMT yang terjaring dalam BMT Center untuk bisa menjawab masalah-masalah ekonomi khususnya di era krisis global yang sedang melanda dunia saat ini. Seminar yang mengangkat Tema “Krisis Global dan Momentum Kebangkitan Ekonomi Bangsa Melalui Pemberdayaan Usaha Mikro dan Kecil(UMK)”, dibuka oleh Bapak Sofyan A Djalil., Phd selaku Menteri BUMN RI. Kegiatan ini sangat menarik banyak pihak diantaranya kalangan mahasiswa, selain lokasinya didalam kampus UIN Syahid, juga karena kedatangan pak Menteri yang sengaja membuka acara BMT SUMMIT ini.

institute-bmtSeminar BMT SUMMIT ditutup dengan dialog internal pengurus BMT Center dan para BMT anggotanya sekaligus Launching BMT Institute. Kebetulan pengurus BMT Center hadir semua pada waktu itu seperti: Bapak. Ahmad Sumiyanto (ketua), Bapak Joelarso (sekretaris) dan Bapak Saat Suharto (Bendahara). Malam itu juga tidak disia-siakan oleh pengurus BMT Center untuk Me-Launching BMT Institute, karena melihat momentum yang tepat para anggota BMT Center berkumpul, dengan harapan nantinya BMT – BMT yang hadir pada saat itu menjadi saksi keberadaan BMT Institute.

Beberapa hal yang melatar belakangi lahirnya BMT institute adalah Perkembangan Lembaga Keuangan Syariah baik yang berupa BMT ( Baitul Mal WatTamwil ), BT ( Baituttamwil ), BPRS (Bank Perkreditan Rakyat Syariah), maupun Bank Syariah di Indonesia sangat pesat, sehingga prinsip keuangan Islam telah  dapat diterima oleh masyarakat sebagai suatu alternatif pilihan dari prinsip keuangan konvensional yang hingga hari ini masih menjadi ”mainstream” pemikiran dan operasional masyarakat, oleh karena itu menjadi tugas seluruh eksponen yang bergerak dalam lembaga keuangan Islam untuk memperjuangkannya sehingga prinsip keuangan Islam itu menjadi kekuatan yang dominan dinegeri ini.

bmt-instituteLembaga keuangan Islam sebagai sebuah Institusi, hidup tumbuh dan berkembang di tengah masyarakatnya. Semakin maju masyarakatnya maka diharapkan BMT dapat pula mengikuti kemajuan itu, atau dapat diartikan jika BMT maju dan berkembang maka masyarakat di sekitar BMT itu berada, harus pula maju dan berkembang. Demikian pula dari sisi Syariah, penerapan Syariah secara murni dalam BMT sangat ditentukan pula oleh lingkungannya, semakin dekat masyarakat tersebut pada “Idealtype” masyarakat Madinah, maka semakin sempurna pula penerapan syariah pada segenap transaksi dan operasionalisasi BMT, oleh karena itu BMT harus bekerja sama dengan semua kekuatan Islam agar pelaksanaan Islam dalam masyarakat tersebut semakin berkembang.

Pengelolaan lembaga keuangan syariah ( BMT ) sangat ditentukan oleh kualitas SDM yang memiliki ghirah yang kuat, pengetahuan dan ketrampilannya dibidang keuangan syariah yang tinggi, serta yang sadar akan tanggung jawabnya sebagai hamba dan khafilah Allah, di lain pihak dihadapkan pada ketersediaan SDM yang ada saat ini umumnya merupakan representasi masyarakatnya yang belum sepenuhnya syariah, disisi yang lain lembaga pendidikan yang ada belum sepenuhnya mampu mencetak kader BMT yang dibutuhkan, sehingga kondisi ini dirasakan menjadi kendala utama dalam menumbuh-kembangkan BMT di Indonesia.

 

Oleh karena itu diperlukan strategi dasar untuk melakukan program peningkatah kualitas dan pengembangan SDM secara sadar terencana, terukur dan berkesinambungan, serta adanya standarisasi kualitas antar BMT sehingga kemampuan SDM diantara BMT tidak terjadi kesenjangan.Dengan program ini pula diharapkan dapat lebih memperkaya khazanah para menejer dan karyawan sehingga output-nya diharapkan akan lebih baik lagi.

 

Sedangkan Tujuan dengan adanya BMT Institute : Tersedianya sumber daya manusia pengelola lembaga keuangan mikro syariah pada tataran manajer yang yang amanah,  profesional dan mampu menumbuh-kembangkan lembaga keuangan mikro syariah di Indonesia dan memberikan manfaat bagi ummat.

Comments are closed.